Kapolsek Kemuning Minta Personil Pos PAM Nataru 2023 Laksanakan Cooling System Kepada Pengunjung Tempat Wisata

Kapolsek Kemuning Minta Personil Pos PAM Nataru 2023 Laksanakan Cooling System Kepada Pengunjung Tempat Wisata
Kapolsek Kemuning Kompol Teguh Wiyono SH MH melakukan pengecekan Pos Pam NATARU 2023 yang berada di jalan Lintas Timur perbatasan Riau - Jambi diwilayah Polsek kemuning Sabtu (23/12)

SERIBUPARITNEWS.COM,Kemuning - Kapolsek Kemuning Kompol Teguh  Wiyono SH MH  melakukan pengecekan Pos Pam  NATARU 2023 yang berada di jalan  Lintas Timur perbatasan Riau - Jambi diwilayah Polsek kemuning Sabtu (23/12)

Nampak bangunan Pos PAM sudah siap digunakan dan personil gabungan dari instansi terkait juga sudah standby di lokasi yang berada di areal Tepos wisata Selensen

Dari instansi terkait terlihat personil Polsek Kemuning, Koramil Kemuning, BPBD, Dishub dan Satpol PP kecamatan kemuning juga standby

Kapolsek menekankan agar masing masing personil melaksanakan tugas dengan baik dan penuh rasa tanggungjawab dalam melaksanakan Pengamanan NATARU 2023,

" ini adalah tugas kemanusiaan untuk membantu saudara-saudara kita yang akan mudik Natalan, pengalaman pada Pam lebaran 2023 lalu banyak pemudik yang singgah untuk bertanya tentang arah jalan ataupun sekedar istirahat kecapekan diperjalanan, Pastikan anggota  POS PAM selalu standby dan kondisi kebersihan serta kerapian POS selalu terjaga,"imbuh Kapolsek

Kapolsek juga menyampaikan agar personil POS PAM melaksanakan Patroli disekitar perbatasan Riau - Jambi terutama daerah rawan laka yang ada sekaligus Patroli Dialogis dengan memberikan himbauan Kamseltibcarlantas terkait tidak parkir di badan jalan kecuali darurat maupun himbauan Kamtibmas

" kepada para pengunjung dikedua lokasi wisata tersebut agar tidak mudah percaya dengan berita _hoax_ ataupun Informasi yang belum pasti kebenaranya sebagai upaya _Cooling system_ dalam rangka mewujudkan Pemilu Damai 2023-2024 diwilayah kecamatan  Kemuning,"imbuhnya lagi

Terakhir Kapolsek mengingatkan kepada personil PAM untuk tetap menjaga sinergitas instansi terkait, jaga kesehatan dan mengutamakan keselamatan dalam tugas.

Reporter : Ir. Basry Ardan,M.IP

Ikuti Seribuparitnews.com di GoogleNews

#Polisi

Index

Berita Lainnya

Index