Raih Tiga Emas Dihari Terakhir, Kepulauan Bangka Belitung Semakin Kokoh Sebagai Juara Umum Cabor Atletik

Raih Tiga Emas Dihari Terakhir, Kepulauan Bangka Belitung Semakin Kokoh Sebagai Juara Umum Cabor Atletik
Cabor Atletik Pada Porwil Ke -XI di Riau

SERIBUPARITNEWS.COM,BANGKINANG - Penyelenggaraan seluruh lomba cabang olahraga atletik Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) XI Sumatera Tahun 2023 tuntas dilaksanakan Kamis  9 November 2023 pagi.

Dari empat medali emas yang diperebutkan di nomor maraton dan jalan cepat, Kontingen Provinsi Kepulauan Bangka Belitung memborong 3 medali emas.

Dengan demikian Babel semakin mengokohkan diri sebagai juara umum sekaligus juara bertahan empat kali berturut-turut pada ajang pesta olahraga terbesar se-Pulau Sumatera, Porwil XI Sumatera Tahun 2023. Sementara posisi Riau tetap berada di peringkat keempat pada Porwil kali ini dengan torehan 3 medali emas 4 perak dan 9 perunggu.

Tiga medali emas Babel disumbangkan oleh Robi Sianturi dari nomor maraton 42 KM putra. Disusul rekannya Juliansyah dari nomor jalan cepat 20 KM putra dan Septia Rahmadani dari nomor jalan cepat 20 KM putri. Praktis hanya satu medali emas lepas dari Babel pada hari terakhir lomba atletik yaitu di nomor maraton 42 KM putri yang berhasil diraih atlet Sumatera Barat Yulianti.

Nomor perlombaan maraton dan dan jalan cepat ini sudah berlangsung sejak Kamis subuh pukul 05.00 WIB di Jalan Ahmad Yani, Bangkinang. Perlombaan ini secara resmi dilepas oleh Penjabat  Bupati Kampar H Muhammad Firdaus. Ia didampingi sejumlah forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda) Kabupaten Kampar. Diantaranya Kapolres Kampar  AKPB Ronald Sumaja dan Kepala Kejaksaan Negeri Kampar Sapta Putra. Selain itu juga turut hadir Ketua KONI Kampar Muhammad Yasir dan beberapa kepala organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Kampar .
Pj Bupati Kampar dan beberapa pejabat ini juga didaulat menyerahkan medali kepada para pemenang.

Di nomor maraton 42 KM  tersebut, peraih medali emas Robi Sianturi dari Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mencatat  waktu 2 jam 46 menit. Kemudian medari perak diraih Bemi Ardinata dari Sumatera Barat dengan catatan waktu 2 jam 47 menit. Sedangkan medali perunggu diraih Ahmad Daroini dari Kepulauan Riau dengan catatan waktu 2 jam 54 menit.

Sementara untuk nomor maraton  42 KM putri, Yulianti dari Sumatera Barat keluar sebagai pemenang.  Kemudian medali perak diraih Maya dari Bangka Belitung dan  medali perunggu diraih Ina Ratul yang merupakan atlet tuan rumah Provinsi Riau.

Sementara untuk jalan cepat 20 KM putra, medali emas diraih Juliansyah dari Provinsi Bangka Belitung, kemudian perak diraih Zamrizal dari Riau dan medali perunggu diraih M Efiecena dari Sumatera Barat.

Sedangkan untuk jalan cepat nomor 20 KM putri, medali emas lagi-lagi  diraih oleh atlet Bangka Belitung Septia Rahmadini. Atlet Sumbar Anjeliana Eka Putri menyusul di posisi kedua. Sementara medali perunggu pada nomor ini kosong karena  didiskualifikasi.

Pj Bupati Kampar Muhammad Firdaus usai menyerahkan medali kepada para pemenang menyampaikan ucapan selamat kepada para juara terkhusus kepada juara umum Provinsi Kepulauan Bangka Belitung yang sukses mengumpulkan sebanyak 27 medali emas, 15 perak dan 8 perunggu.

Selain itu, kepada para atlet yang belum juara juga menyampaikan ucapan terimakasih karena telah ikut berjuang dan partisipasi pada Porwil Wiayah Sumatera khususnya cabor atletik yang diselenggarakan di Negeri Serambi Mekah.

Firdaus juga menyampaikan permohonan maaf apabila ada pelayanan panitia, ataupun tingkah laku dan sikap masyarakat Kampar yang kurang berkenan.(Akhir Yani)

Rekapitulasi Perolehan Medali Cabor Atletik

Pekan Olahraga Wilayah Sumatera
(Porwil) XI Tahun 2023

No    Provinsi    Emas    Perak    Perunggu    Jumlah
1    Kep. Bangka Belitung    27    15    8    50
2    Sumatera Barat    6    12    7    21
3    Sumatera Selatan    5    7    2    14
4    Riau    3    4    9    16
5    Jambi    2    2    6    10
6    Lampung    2    2    4    8
7    Kepulauan Riau    1    2    6    9
8    Bengkulu    0    3    1    4

Ikuti Seribuparitnews.com di GoogleNews

Berita Lainnya

Index