SERIBUPARITNEWS.COM,Kempas - Ikatan Remaja Masjid Ar Rahman (Ikraman) Menyerahkan Donasi Solidaritas kemanusiaan untuk Kaum Muslimin di Palestina ke Pejuang Subuh Tembilahan Indragiri Hilir.
Kegiatan berlangsung di TPA Darul Khairah Dusun Kelapa Gading Desa Pekan Tua Kecamatan Kempas Rabu (22/11)
Turut Hadir dalam kegiatan Penyerahan Donasi ini yaitu, Ibu Kepala Desa Pekan Tua yang baru terpilih, Kepala Dusun Kelapa Gading, Pembina Ikraman, Ketua Pejuang Subuh Tembilahan, Ketua Dewan Syuro Pejuang Subuh Tembilahan, Ust. Fernanda dan Masyarakat Sekitar TPA Darul Khairah.
Kegiatan di Awali dengan Mendengarkan pengajian yang disampaikan Oleh Ust. Fernanda Arifqa, S.Pd.I Khodimul Majelis Liwaussholihin Tembilahan.
Dalam kajiannya Ust. Fernanda menyampaikan pentingnya membela dan membantu kaum muslimin yang ada di Palestina, dan beliau mengungkapkan sebagai ummat Islam, sekurang kurangnya doa yang kita Panjatkan kepada Allah SWT untuk keselamatan Negri Palestina.
Sementara itu, Fahmi Ketua Ikraman Mengucapkan Terimakasih kepada Pembina Ikraman dan kawan Ikraman yang satu bulan ini ikut serta dalam aksi solidaritas bela palestina. Fahmi juga mengapresiasi langkah kawan yang berbagai macam cara untuk melakukan aksi penggalangan dana ada yang Turun kejalan dan kepasar dengan membawa kotak donasi, ada juga yang menjual pakaian layak pakai serta mainan yang hasilnya di peruntukkan kepada kaum muslimin di Palestina.
Ketua Pejuang Subuh Tembilahan Muhammad Arasy Salut dan terharu serta mengapresiasi kegiatan anak anak muda remaja Masjid Ar Rahman Pekan Tua yang berupaya dan berbagai cara untuk membantu saudara muslim di Palestina.
"Terimakasih kepada kawan kawan remaja masjid yang telah melakukan penggalangan dana untuk Palestina, Semoga ini menjadi amal jariyah bagi kita semua. Saya salut dan terharu terhadap aksi anak anak remaja di sini yang rela dan meluangkan waktu serta berbagai cara untuk membantu saudara kita di Palestina,"tuturnya
Acara ditutup dengan penyerahan donasi dari Ikatan Remaja Masjid Ar Rahman Kepada Pejuang Subuh Tembilahan sebesar Rp. 10.153.000,- yang di terima langsung oleh Ketua Pejuang Subuh Tembilahan.
Alhamdulillah Donasi kita sampai hari ini sebesar Rp. 133.807.000,- dan jika kita tambah dari donasi Ikraman maka menjadi Rp. 143.960.000,-. Insya Allah akhir bulan akan kita serahkan donasi ini kelembaga yang di rekomendasikan oleh Ust. Abdul Somad. dan tidak menutup kemungkinan donasi ini terus bertambah karena kita akan terus buka Donasi untuk saudara kita di Palestina," tutup Arasy.
Bagai masyarakat yang ingin berdonasi ke Palestina bisa melalui Pejuang Subuh Tembilahan Indragiri Hilir di No. Rekening 8203140254 an. Pejuang Subuh Kab. Inhil dengan nomor Konfirmasi donasi 082219984461. Selain via transfer, pejuang Subuh Tembilahan juga siap jemput donasi masyarakat dan siap melaksanakan Kalaborasi bela palestina.(ars)