ATALA MENGHARUMKAN KABUPATEN INHIL DALAM AJANG OSN Oleh : Guslaini, S.Si., M.Pd


Seribuparitnews.com education , TEMBILAHAN : Ajang kompetisi setiap tahun akan selalu diadakan untuk mampu menyeleksi peserta yang terbaik dari setiap utusan dari semua provinsi di Indonesia. Salah satu ajang kompetisi dalam bidang sains adalah Olimpiade Sains Nasional (OSN).

OSN merupakan ajang kompetisi bidang sains untuk siswa  dari satuan pendidikan baik SD, SMP, maupun SMA di Indonesia. Adapun Siswa yang bisa mengikuti OSN adalah siswa yang telah lolos seleksi dari tingkat kabupaten dan provinsi. Mereka yang lolos adalah siswa-siswa yang terbaik dari provinsinya masing-masing yang kemudian akan dibimbing oleh tim bidang kompetisi di masing-masing tingkat provinsi, jika lolos akan dibimbing oleh tim nasional untuk mengikuti ajang Internasional.

Kabupaten Indragiri Hilir menjadi salah satu peserta yang lolos dalam seleksi tingkat provinsi. Atala Keano Bovita  siswa kelas V SDN 032 Tembilahan anak dari pasangan Aswin Bovita, S.P (Dinas Perkebunan Inhil) dan Noprio Muharmi Sasmita, S.Si (Guru Biologi SMPN1 Tembilahan Hulu) lahir di Tembilahan 29 November 2007.

Atala sehari-harinya seorang anak yang pendiam dan sangat tekun belajar. Ia memiliki kemampuan menghapal yang luar biasa serta tulisannya sangat bagus. Sejak kelas 1 sampai kelas 5 selalu memegang juara kelas. Prestasi luar biasa diperolehnya adalah juara 1 pemenang  OSN bidang studi IPA  tingkat kecamatan tembilahan, dan juara 1 tingkat kabupaten Inhil yang akhirnya mewakili ke propinsi Riau.

Dibawah bimbingan guru hebat Yarni, S.Pd. SD dan yang merupakan wali kelas dan Bettry Wahyuni, M.Pd, Atala akhirnya berhasil menduduki peringkat ke 4 tingkat provinsi Riau untuk mewakili ke Tingkat Nasional. Pemenang OSN tingkat Nasional diberi bimbingan dan pembekalan sebanyak 3 kali oleh tim dari Propinsi Riau. Pembekalan 1 dilaksanakan tanggal 20-25 Mei 2019, Pembekalan 2 tanggal 11 - 16 juni 2019, dan pembekalan ke 3 tanggal 24 - 29 juni 2019. Kegiatan bimbingan dilaksanakan di hotel mutiara merdeka pekanbaru. Pasca bimbingan terakhir baru kemudian akan diberangkatkan ke Jogjakarta  tanggal 30 juni - 6 juli untuk bertanding.

Keberhasilan yang diraih oleh Atala juga tidak terlepas dari sentuhan tangan Kepala Sekolah yang memimpin SDN 032 Tembilahan Masrani, S.Pd.(ds)

Ikuti Seribuparitnews.com di GoogleNews

Berita Lainnya

Index