Babinsa Koramil 07/Reteh melaksanakan penegakan disiplin Protokol Kesehatan

 



SERIBUPARITNEWS.COM, Pulau Kijang,"– Babinsa Koramil 07/Reteh Serma Noviadi Bersama Serda Surya Wibowo melaksanakan Penegakan disiplin Protokol Kesehatan bersama team Satgas Covid-19 Kecamatan Reteh, yang dilakasanakan pada pagi hari oleh, Personil Koramil 07/Reteh 2 Orang, Personil Polsek Reteh 4 Orang, Sat Pol PP 1 Orang dan Relawan 1 Orang, Senin (19/04/2021)


Serma Noviandi Mengatakan Penegakan disiplin ini di intensifikasikan karena masih ditemukan warga yang belum menerapkan Protokol Kesehatanatan.


Ia berharap melalui ini masyarakat dapat menaati peraturan Pemerintah setempat tentang disiplin Protokol Kesehatan. “Karena masyarakat kita punya kecenderungan harus di ingatkan dulu baru menggunakan masker,” Terangnya.


Ia menghimbau, masyarakat agar selalu menerapkan Protokol Kesehatan sebagaimana prosedur Pemerintah guna memutus penularan Covid-19.


“Kepada masyarakat, saya minta untuk selalu menggunakan masker berkegiatan diluar rumah dan mentaati 4 M, memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari Kerumunan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” ucap Babinsa.


Penulis : Serda Surya wibowo

Ikuti Seribuparitnews.com di GoogleNews

Berita Lainnya

Index