DPD Pujakesuma Inhil Hadiri Doa Bersama dan Silaturahmi dengan Wakapolri

DPD Pujakesuma Inhil Hadiri Doa Bersama dan Silaturahmi dengan Wakapolri
DPD Pujakesuma Inhil dengan Pengurus DPW dan DPP

SERIBUPARITNEWS.COM, Pekanbaru - Dalam rangka menyambut Kunjungan kerja dan silaturahmi dengan Bapak Dewan Pembina Paguyuban Pujakesuma Komjen (Pol) Drs.Agus Andrianto,SH,.MH 

DPD Pujakesuma Inhil yang diketuai Markoni Effendi, SH dan para Pengurus menghadiri kegiatan tersebut yang diisi dengan  Doa Bersama dan Silaturahmi dengan seluruh pengurus Pujakesuma Se- Propinsi Riau.

Kegiatan dilaksanakan di Ball room Co-ex -SKA Jalan Soekarno Hatta Pekanbaru Rabu (22/11)

Diawali dengan pembacaan doa oleh Ustad Budi Purnomo,S.Pdi yang diiringi dengan penampilan tari gamyong menambah semarak dan kemeriahan acara tersebut

Acara Kenduri Akbar yang ditaja Paguyuban Putra Jawa Kelahiran sumatera ini juga dihadiri oleh Kapolda Riau Irjen Pol Muhammad Iqbal, Forkopim Provinsi Riau, Bupati Rohul H.Sukiman,Ormas berbagai elemen di Riau dan berbagai simpatisan yang ikut serta

Acara dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua DPW Pujakesuma Provinsi Riau Bapak Muhdi Prasojo dilanjutkan dengan sambutan Ketua DPP Pujakesuma Eko Supianto, SE

Ketua DPP Menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya Kenduri Akbar Malam tersebut

"Ini merupakan momen silaturahmi yang tepat untuk memperkuat paguyuban yang telah lama terbentuk ini,"ungkapnya

Selanjutnya Pembina Pujakesuma Komjen Drs.Agus Andrianto,SH,MH menyampaikan wejangan dan nasehatnya

"Mari  membina dan membangun Pujakesuma dan memberikan kontribusi kepada pembangunan Indonesia,"pungkasnya

Dengan memiliki bonus demografi menjadi  menjadi modal dasar untuk kemajuan bangsa Indonesia

Ditambahkannya juga, Dalam pemilu kedepan mari menjaga silaturahmi jangan saling sikut dan menjaga kerukunan dengan  semangat kekeluargaan dan gotong royong bisa terus membangun silaturahim

Pembina juga  menghaturkan terima kasih kepada seluruh pengurus Pujakesuma dan anggota yang telah hadir dalam Kenduri akbar malam tersebut

Selepas sambutan pembina mendapat cenderamata berupa Blangkon emas dan keris sebagai suatu alat untuk raket dan guyub

Redaksi 

Ikuti Seribuparitnews.com di GoogleNews

Berita Lainnya

Index