Lomba Pacu Sampan Kodim 0314/Inhil dalam Rangka HUT ke-77 TNI Selesai di Gelar

Lomba Pacu Sampan  Kodim 0314/Inhil dalam Rangka HUT ke-77 TNI Selesai di Gelar

SERIBUPARITNEWS.COM,TEMBILAHAN - Lomba Pacu Sampan dalam rangka memeriahkan HUT ke-77 TNI tahun 2022 yang di gelar oleh Kodim 0314/Inhil telah selesai dilaksanakan, minggu (02/10/2022) sore.

Ratusan penonton tumpah ruah menyaksikan tim kesayangannya berlaga memperebutkan siapa sang pemenang pada lomba tersebut.

Kegiatan lomba dilaksanakan selama 2 hari itu diikuti ratusan peserta yang di bagi menjadi 2 kategori yaitu, kategori umum dan kategori Instansi.

Adapun pemenang lomba pacu sampan dalam rangka memperingati HUT ke-77 tahun 2022 yang dilaksanakan di Edu Park Wira Bima Kodim 0314/Inhil ialah. 
Kategori Instansi, juara 1 diraih oleh tim Tanjung Siantar 1, juara ke 2  diraih bekawan, juara ke 3 diraih Tanjung Siantar 3, juara 4 diraih PKM Sungai Raya, dan untuk juara favorit diraih oleh Tagana dengan tim Srikandi dari Dinas Sosial Inhil.

Sementara untuk kategori umum, juara 1 diraih oleh Portal, di susul juara ke 2 diraih Tempuling DC 1,dan juara ke 3 di raih Umbara CS 3, dan Sunardi CS meraih juara ke 4.

Dandim 0314/Inhil, Letkol Arh M.Nahruddin Roshid,S.E,M.Tr(Han) mengucapkan selamat kepada para pemenang yang telah berjuang untuk memperebutkan juara di ajang pacu sampan HUT ke-77 TNI tahun 2022.

" Selamat kepada pemenang lomba pacu sampan dalam rangka memperingati HUT ke-77  di wilayah Kodim 0314/Inhil,"ucap Dandim.

Untuk peserta lomba yang belum beruntung, Dandim 0314/Inhil berpesan agar tidak berkecil hati dan terus giat berlatih agar mampu bersaing pada ajang pacu sampan pada event-event yang diselenggarakan nantinya.

"Dalam sebuah perlombaan tentu ada kalah dan menang dan itu hal yang biasa.Untuk itu jangan berkecil hati,teruslah berlatih dan jadikanlah kegiatan ini sebagai langkah awal menuju kemenangan pada event-event selanjutnya,"pesannya.

Terakhir, Orang nomor 1 di Kodim 0314/Inhil itu menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut berpartisipasi menyukseskan kegiatan tersebut hingga selesai sesuai yang di harapkan.

"Terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut berpartisipasi menyukseskan kegiatan ini. Semoga dengan kegiatan ini jalinan silaturahmi kita semua semakin erat," ujar Dandim 0314/Inhil Letkol Arh M.Nahruddin Roshid.

Sebagai informasi bagi para pemenang yang telah mengikuti lomba pacu sampan tersebut, hadiah Trofi dan uang pembinaan akan di serahkan pada tanggal 15 Oketober 2022 di Lapangan Gajah Mada Tembilahan saat malam puncak peringatan HUT ke -77 TNI.

Ikuti Seribuparitnews.com di GoogleNews

Berita Lainnya

Index